logo-web

PA Watampone Menyelenggarakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2025

Ditulis oleh Tim IT PA Watampone. Posted in Berita

Ditulis oleh Tim IT PA Watampone. Dilihat: 37Posted in Berita

hsp4.jpg

Watampone - Selasa, 28 Oktober 2025. PA Watampone menyelenggarakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2025 di Halaman Kantor PA Watampone.

Bertindak sebagai Pembina Upacara YM,Ibu Dra. Sitti Husnaenah, M.H. (Hakim) dan Asri Amrah, S.H.I. (Panitera Pengganti) bertindak sebagai Pemimpin Upacara yang turut dihadiri seluruh pegawai PA Watampone. Upacara berlangsung hikmat.

hsp3.jpg

hsp2.jpg

Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 ini mengambil tema “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu”. Tema ini mengandung pesan bahwa kejayaan Indonesia di masa depan harus diwujudkan melalui kolaborasi lintas elemen bangsa. 

Pembangunan kepemudaan untuk mewujudkan kemajuan Indonesia membutuhkan kolaborasi, sinergi, dan kebersamaan antar pemangku kepentingan baik di tingkat pusat maupun daerah.

Peringatan Hari Sumpah Pemuda ini bukan hanya sekadar pengingat bagi para pemuda-pemudi masa kini tentang pentingnya persatuan. Tetapi juga menjadi pengikat misi para pemuda untuk membangun bangsa dengan nilai patriotik, gigih dan penuh empati.

hsp1.jpg

hsp.jpg

Ditempat berbeda, Ketua PA Watampone, Ibu Dra. Hj Nurlinah K, S.H., M.H. hadir dalam Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2025 di Halaman Kantor Bupati Bone.

Wakil Bupati Bone, Bapak Dr. H. Andi Akmal Pasluddin, S.P., M.M. hadir dalam acara tersebut, sekaligus betindak sebagai Inspektur Upacara yang turut dihadiri segenap Jajaran Pemerintah Kab. Bone, Pimpinan OPD dan Forkopimda Kab. Bone.

hsp5.jpg

Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda rutin diselenggarakan setiap tanggal 28 Oktober merupakan momentum kebangkitan bersama para pemuda/pemudi untuk berjuang mengisi kemerdekaan

 

Video Galeri

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Watampone Klas IA

Jl. Yos Sudarso, Tanete Riattang Timur

Telepon Kantor : 0481-21018

0812-1505-1207 SMS/Whatsapp

Email Delegasi : delegasi.pawatampone1a@gmail.com

Email Kantor :  pawatampone1a@gmail.com